Purana
Brahma Purana
Kitab Suci Agama Hindu
Manwantara adalah sebuah era. Ada 4 zaman yang lebih kecil yang disebut dengan yuga. 4 yuga tersebut antara lain satya atau krita yuga, treta yuga, dwapara yuga dan kali yuga. Setiap siklus satya yuga, treta yuga, dwapara yuga dan kali yuga disebut mahayuga. Mahayuga terdiri dari 12.000 tahun para dewa, atau setara dengan 4.320.000 tahun bagi manusia. 71 mahayuga merupakan 1 manwantara dan 14 manwantara merupakan 1 siklus (kalpa). 1 kalpa adalah 1 hari Brahma dan alam semesta dihancurkan pada akhir sebuah kalpa.
Setiap manwantara dikuasai oleh seorang Manu. Dalam kalpa ini, 6 manwantara telah berlalu dan nama-nama enam Manu yang memerintah adalah Swayambhuwa, Swarochisha, Uttama, Tamasa, Raiwata, dan Chakshusha. Nama Manu ketujuh, yang memerintah atas manwantara ketujuh dari kalpa yang sekarang, adalah Vaiwaswata.
7 rsi agung (saptarshi) serta gelar Indra berubah-ubah dari manwantara yang satu ke manwantara yang lain. Para dewa juga berubah.
Dalam manwantara saat ini, 7 rsi agung adalah Atri, Washishtha, Kashyapa, Goutama, Bharadwaja, Wishwamitra dan Jamadagni. Dewa-dewa sekarang adalah para sadha, rudra, wishwadewa, wasu, marut, aditya, dan dua ashwini.
Akan ada tujuh manu di masa depan sebelum alam semesta dihancurkan. Lima dari Manu tersebut akan dikenal sebagai Sawarni Manu. Dua yang tersisa akan disebut Bhoutya dan Rouchya
No comments:
Post a Comment